google-site-verification=JSLgCQYxCVKRF93-qPNgVSkvul4V0FSzF1oweO4wWcU Bahayakah Makan Ikan Lele? Yuk Cek Kebenarannya !

Bahayakah Makan Ikan Lele? Yuk Cek Kebenarannya !

Bahaya makan ikan lele
Ilustrasi: Bahaya makan ikan lele

Bahaya makan ikan lele untuk kesehatan. Ikan lele merupakan salah satu hidangan yang familiar di daerah pemancingan. Selain harganya cukup terjangkau, rasanya pun juga lezat tak kalah dengan daging ayam. Apalagi ikan lele disantap sehabis digoreng atau dibakar dengan nasi hangat dan sambal. Rasanya pasti menggugah selera bikin kita ingin menyantap ikan lele tersebut.

Tapi tau kah sobat bahaya ataupun efek mengkonsumsi ikan tawar ini? Belakangan ini sering kita mendengar bahaya mengkonsumsi ikan lele ini. Sebenarnya apa sih bahayanya? Mari simak penjelasan di bawah ini!

3 Bahaya Makan Ikan Lele

Menurut penelitian para  ahli bahwa ikan lele biasanya hidup di tempat yang kotor seperti di parit ataupun tempat pembuangan limbah kotoran hewan. Berikut ini beberapa bahaya mengkonsumsi ikan lele yang hidup di tempat limbah tersebut:

1. Ikan lele mengandung merkuri

Seiring dengan perkembangan jaman membuat kita kerap mengabaikan kondisi lingkungan kita yang semakin tercemar. Hal tersebut mengakibatkan beberapa ikan hidup di habitat daerah tercemar, salah satunya ikan lele. Ikan yang hidup di tempat yang kotor dan tercemar limbah sering kali terindikasi oleh zat merkuri. Zat merkuri ini sangat berbahaya untuk kesehatan pembuluh saraf manusia. 

2. Ikan lele mengandung banyak bakteri

Ikan lele merupakan salah satu ikan yang bisa hidup di tempat yang kotor dn tercemar. Maka seringkali kita jumpai masyarakat memelihara ikan lele di dekat kandang ternak. Biasanya kotoran ternak tersebut sebagai pakan tambahan untuk lele tersebut. Jika ikan lele makan kotoran ternak tersebut maka ikan lele tersebut akanmengandung bakteri yang berbahaya. bakteri-bakteri yang sering ditemukan pada ikan lele yang hidup di tempat limbah tersebut antara lain: bakteri E.coli, Shigella dan Salmonella.


3. Ikan lele dapat Menimbulkan Kanker

Ikan lele yang hidup di daerah tercemar, kotor dan bercampur limbah kotoran ternak. Dapat menimbulkan terjangkitnya berbagai macam jenis bakteri, seperti:  bakteri E.coli, Shigella dan Salmonella. Menurut berbagai penelitian bahwa ketiga bakteri tersebut dapat mengakibatkan berbagai penyakit berbahaya, salah satunya penyakit kanker.

Sebenarnya ketiga bahaya tersebut dapat diminimalisir dengan cara mengkonsumsi ikan lele yang benar-benar hidup di tempat yang bersih dan terbebas dari limbah. Selain itu dari segi pakan, lele tersebut diberi pakan tanpa mengandung bahan kimia. Maka mulai sekarang berhati-hatilah sebelum mengkonsumsi ikan lele. Pastikan ikan lele tersebut dibudidayakan di tempat yang bersih jauh daari limbah. Maka bahaya tersebut bisa kita hindari.

Sekian pembahasan kita untuk kali ini, semoga bisa menambah wawasan kita mengenai Bahaya Makan Ikan Lele.
LihatTutupKomentar